Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Panjang 5 Hari, Tol Balsam Dilintasi 58.689 Kendaraan

Kompas.com - 12/02/2024, 17:52 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Sepanjang lima hari libur panjang 7-11 Februari 2024, Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam) dilintasi 58.689 kendaraan.

Jumlah kendaraan yang menggunakan jalan tol yang merupakan akses konektivitas ke Ibu Kota Nusantara (IKN) ini meningkat 3,7 persen dibandingkan lalu lintas harian (LHR) normal 2024 sebanyak 56.593 kendaraan.

Demikian diungkapkan Senior General Manager Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division Truly Nawangsasi, Senin (12/2/2024).

Baca juga: Bersisian dengan Hutan Lindung, Tol IKN 3B-2 Dilengkapi Jembatan Satwa

Menurut Truly, peningkatan volume LHR di Jalan Tol Regional secara umum mencapai 2,6 persen selama libur panjang Isra Mi'raj dan Imlek 2024.

"Total volume lalin di ruas tol di lingkungan regional Nusantara pada periode 7-11 Februari 2024 yaitu 818.533 kendaraan naik dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sebanyak 797.836 kendaraan," tutur Truly.

Untuk wilayah Medan, tercatat 144.811 kendaraan melintasi Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi.

Angka ini melonjak 27,3 persen dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sebanyak 113.736 kendaraan.

Sedangkan Ruas Tol Balikpapan-Samarinda dilintasi sebanyak 58.689 kendaraan, meningkat 3,7 persen dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 yaitu sebanyak 56.593 kendaraan.

Baca juga: Bisa Dilintasi 2 Arah Desember 2024, Ini Perkembangan Tol IKN Segmen 3B

Adapun Ruas Tol Nusa Dua-Ngurah Rai-Benoa, dilaporkan dilewati oleh 234.384 kendaraan, meningkat 12,3 persen dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sejumlah 208.758 kendaraan.

Jasa Marga mengimbau pengguna jalan tol untuk memastikan kendaraan dalam keadaan prima, tetap mematuhi protokol kesehatan, memastikan kecukupan BBM, dan saldo uang elektronik serta mematuhi rambu-rambu serta arahan petugas di lapangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Kasih Jatah Duit Negara untuk IKN Rp 16 Triliun Per Tahun

Prabowo Kasih Jatah Duit Negara untuk IKN Rp 16 Triliun Per Tahun

News
Warga IKN Bisa Jajal Internet Starlink, Kecepatannya di Atas 70 Mbps

Warga IKN Bisa Jajal Internet Starlink, Kecepatannya di Atas 70 Mbps

News
Starlink Sudah Terpasang di IKN, Masyarakat Bisa Jajal Internet Cepat

Starlink Sudah Terpasang di IKN, Masyarakat Bisa Jajal Internet Cepat

News
Siapa Penanggung Jawab Pengelolaan Apartemen ASN di IKN?

Siapa Penanggung Jawab Pengelolaan Apartemen ASN di IKN?

Housings
Antisipasi Kemajuan IKN, Kaltim Dorong Sekolah Kejuruan Bermitra dengan Sektor Jasa

Antisipasi Kemajuan IKN, Kaltim Dorong Sekolah Kejuruan Bermitra dengan Sektor Jasa

Community
Uji Coba Starlink Resmi Diumumkan Saat 'Groundbreaking' Ke-VI IKN

Uji Coba Starlink Resmi Diumumkan Saat "Groundbreaking" Ke-VI IKN

News
Lusie Susantono: DWP Terbentuk Demi Kesejahteraan Anggota dan Keluarga OIKN

Lusie Susantono: DWP Terbentuk Demi Kesejahteraan Anggota dan Keluarga OIKN

Community
Badan Bank Tanah Perluas Lahan HPL untuk Bandara VVIP IKN Jadi 621 Hektar

Badan Bank Tanah Perluas Lahan HPL untuk Bandara VVIP IKN Jadi 621 Hektar

News
IKN Terkini, Tower Crane Lincah Menari, Lampu Proyek Gemerlap di Malam Hari

IKN Terkini, Tower Crane Lincah Menari, Lampu Proyek Gemerlap di Malam Hari

News
Minat Investasi di Kabupaten Penajam Paser Utara Meningkat Berkat IKN

Minat Investasi di Kabupaten Penajam Paser Utara Meningkat Berkat IKN

News
Tertarik 'Ecotourism' di IKN, IHG Jalin Komunikasi dengan Otorita

Tertarik "Ecotourism" di IKN, IHG Jalin Komunikasi dengan Otorita

News
Istana Negara IKN Dilapisi Beton Setebal 20 Cm dan Kaca Anti Peluru

Istana Negara IKN Dilapisi Beton Setebal 20 Cm dan Kaca Anti Peluru

News
'Groundbreaking' Ke-VI IKN Libatkan Sejumlah Nama Besar Sektor Pendidikan dan Lifestyle

"Groundbreaking" Ke-VI IKN Libatkan Sejumlah Nama Besar Sektor Pendidikan dan Lifestyle

News
OIKN Sukses Tarik Minat 8 Raksasa Teknologi Dunia Bangun Command Center Ultimate

OIKN Sukses Tarik Minat 8 Raksasa Teknologi Dunia Bangun Command Center Ultimate

News
Ada Proyek Jumbo IKN dan RDMP, Penduduk Balikpapan Diproyeksikan 856.000 Jiwa

Ada Proyek Jumbo IKN dan RDMP, Penduduk Balikpapan Diproyeksikan 856.000 Jiwa

News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com