Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Libur Panjang 5 Hari, Tol Balsam Dilintasi 58.689 Kendaraan

Jumlah kendaraan yang menggunakan jalan tol yang merupakan akses konektivitas ke Ibu Kota Nusantara (IKN) ini meningkat 3,7 persen dibandingkan lalu lintas harian (LHR) normal 2024 sebanyak 56.593 kendaraan.

Demikian diungkapkan Senior General Manager Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division Truly Nawangsasi, Senin (12/2/2024).

Menurut Truly, peningkatan volume LHR di Jalan Tol Regional secara umum mencapai 2,6 persen selama libur panjang Isra Mi'raj dan Imlek 2024.

"Total volume lalin di ruas tol di lingkungan regional Nusantara pada periode 7-11 Februari 2024 yaitu 818.533 kendaraan naik dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sebanyak 797.836 kendaraan," tutur Truly.

Untuk wilayah Medan, tercatat 144.811 kendaraan melintasi Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi.

Angka ini melonjak 27,3 persen dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sebanyak 113.736 kendaraan.

Sedangkan Ruas Tol Balikpapan-Samarinda dilintasi sebanyak 58.689 kendaraan, meningkat 3,7 persen dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 yaitu sebanyak 56.593 kendaraan.

Adapun Ruas Tol Nusa Dua-Ngurah Rai-Benoa, dilaporkan dilewati oleh 234.384 kendaraan, meningkat 12,3 persen dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sejumlah 208.758 kendaraan.

Jasa Marga mengimbau pengguna jalan tol untuk memastikan kendaraan dalam keadaan prima, tetap mematuhi protokol kesehatan, memastikan kecukupan BBM, dan saldo uang elektronik serta mematuhi rambu-rambu serta arahan petugas di lapangan.

https://ikn.kompas.com/read/2024/02/12/175250687/libur-panjang-5-hari-tol-balsam-dilintasi-58689-kendaraan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke