Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pembangunan Gedung DPR di IKN Baru Dimulai Tahun Depan

NUSANTARA, KOMPAS.com - Pembangunan Gedung DPR di Ibu Kota Nusantara (IKN) baru dimulai pada tahun 2025.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Otorita IKN (OIKN) Bambang Susantono saat ditemui usai Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi II DPR RI di Jakarta, Senin (18/3/2024).

"Kalau dijadwal kalau tidak salah pada tahun depan, 2025," ujar Bambang.

"Kami ingin agar ada kelengkapan dari trias politika di sana, eksekutifnya ada, legislatifnya ada, yudikatifnya ada, sehingga memang IKN berfungsi sebagai kota yang menyeluruh," lanjut Bambang.

Pada kesempatan berbeda, Direktur Jenderal (Dirjen) Cipta Karya Diana Kusumastuti mengatakan, proyek Gedung DPR di IKN masih dalam tahap perencanaan.

"Basic design-nya kemarin kan sudah kita sayembarakan," kata Diana saat ditemui usai RDP bersama Komisi V DPR RI di Jakarta, Selasa (13/6/2023).

Lanjut Diana, setelah basic design ditetapkan, maka proyek tersebut bisa dilelangkan dengan skema design and build.

"Tapi tidak tahun 2024 ini, setelah tahun 2024," imbuh Diana.

https://ikn.kompas.com/read/2024/03/19/202503287/pembangunan-gedung-dpr-di-ikn-baru-dimulai-tahun-depan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke