Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Agar Proyek Bandara VVIP IKN Lancar, Pemerintah "Pindahkan Hujan"

Pembagiannya adalah, Kementerian PUPR bertugas untuk membangun sisi darat dan Kementerian Perhubungan sisi udara.

Ketua Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Hidayat Sumadilaga mengatakan, saat ini proyek Bandara VVIP IKN porsi Kementerian PUPR sudah mencapai progres 50 persen. Ini mencakup gedung bandara hingga landasan pesawat.

Bandara ini ditargetkan bisa digunakan oleh pesawat kepresidenan pada perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) pada 17 Agustus 2024.

Namun demikian dalam pembangunannya, proyek Bandara VVIP IKN sempat terkendala curah hujan yang tinggi.

Oleh karenanya, pemerintah melakukan sejumlah strategi, mulai dari pengaturan jam kerja menyesuaikan perkiraan cuaca hingga teknologi modifikasi cuaca dengan menggandeng Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

"Kita punya jadwal, misal terkait pengisian embung, kalau curah hujan kurang kita coba rekayasa untuk menambah. Tetapi kalau misalnya kelebihan, kita upayakan "memindahkan hujan". Modifikasi cuaca kita lakukan," jelas Danis.

https://ikn.kompas.com/read/2024/06/18/170000387/agar-proyek-bandara-vvip-ikn-lancar-pemerintah-pindahkan-hujan-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke