Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1 Agustus 2024 Bandara VVIP IKN Beroperasi, Progres Saat Ini 50 Persen

Kompas.com - 01/06/2024, 20:43 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

NUSANTARA, KOMPAS.com - Bandara Very Very Important Person (VVIP) atau Naratetama di Ibu Kota Nusantara (IKN) ditargetkan beroperasi pada 1 Agustus 2024.

 

Hal ini menyusul progres pembangunan fisik di lapangan yang sudah mencapai 50 persen.

"Kita targetnya 1 Agustus beroperasi. Insya Allah," ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, ketika berbicara di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Baca juga: Pembangunan IKN Tidak Dibiayai Dana Tapera

Sebelum secara resmi doperasikan sementara, Bandara VVIP IKN akan melalui tahapan uji coba pada Juli 2024.

Secara spesifik, Bandara Naratetama ini dirancang dengan luas terminal 7.350 meter persegi dan luas area yang mengalami pertambahan menjadi 621 hektar.

Tambahan persediaan tanah ini berasal dari Hak Pengelolaan Lahan (HPL) milik Badan Bank Tanah (BBT) yang diserahkan kepada Otorita IKN melalui penandatangan kerja sama dengan PT Bina Karya (Persero).

Sebelumnya, parasarana yang mendukung kelancaran transportasi udara yang berada di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) ini dirancang seluas 403 hektar.

 

Baca juga: Pilkada di Penyangga IKN, Polda Kaltim All Out Siapkan 5.240 Personel

Sementara landasan pacunya didesain sepanjang 3.000 meter dengan lebar atau wide body 45 meter.

Oleh karena itu, bandara ini dapat didarati oleh pesawat berbadan besar, seperti tipe Boeing 777-3000ER dan Airbus A380.

Ini masih ditambah dengan kemampuan apron yang dapat menampung alias berkapasitas tiga pesawat berbadan besar, satu pesawat berbadan kecil (narrow body); atau tujuh pesawat berbadan kecil (narrow body); serta kapasitas helipad yang dapat menampung tiga helikopter.

Fasilitas lain bandara VVIP IKN adalah Terminal VVIP, Terminal VIP, Parkir GSE, Pos Pemeriksaan Sisi Udara, Pos Jaga, Hanggar, Cargo, Catering, DPPU, Rumah Pompa, STP & WTP, Substation Power House. Terdapat pula Bengkel/GSE Maintenance, Bangunan Ibadah, Perkantoran, Gedung Karantina, Kantin, Rumah Dinas, TPS, Meteorologi, EOC, PKP PK, Power House, Gardu PLN, ATC Tower.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com