Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balikpapan Penyangga IKN, Suksesi Kepemimpinan Perwakilan BI Dikukuhkan

Kompas.com - 14/05/2024, 17:11 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Robi Ariadi secara resmi dikukuhkan sebagai Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Balikpapan, Selasa (14/5/2024). 

Prosesi pengukuhan dilakukan oleh Deputi Gubernur BI Aida S Budiman dan disaksikan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud serta pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Balikpapan.

Sebelumnya, Robi ditetapkan sebagai pengganti Bambang Setio Pambudi yang diberhentikan dengan hormat karena mencapai batas usia pensiun, pada 4 Desember 2023.

Baca juga: IKN Dorong Investasi di Kota Balikpapan Naik Signifikan

Suksesi kepemimpinan Perwakilan BI Balikpapan dinilai penting karena kota ini memiliki posisi dan peran strategis sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).

Sebagaimana dikatakan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, bahwa Kota Balikpapan mendapat banyak dampak dari proses pembangunan IKN yang demikian masif.

"Saya minta semua jajaran Forkopimda, agar menjaga suasana kota Balikpapan tetap kondusif. Mari sama-sama mendukung pembangunan IKN yang merupakan simbol peradaban Indonesia baru ke depan, menuju Indonesia emas tahun 2045," ujar Rahmad.

Dia meyakini, dengan pengalaman dan dedikasinya, Robi akan mampu membawa BI Perwakilan Balikpapan ke arah yang lebih baik lagi.

Menurutnya, BI Perwakilan Balikpapan berperan sangat penting dalam menjaga stabilitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Sinerginya bersama pemerintah Balikpapan telah banyak membantu dalam banyak hal termasuk pengendalian inflasi, pengembangan UMKM, dan mendukung kemandirian pesantren.

Baca juga: Sebelum 17 Agustus 2024, Tol IKN Tersambung Tol Balikpapan-Samarinda

"Sejalan dengan itu, saya juga berharap sinergi yang baik ini dapat dilanjutkan, koordinasi yang baik, mengantisipasi lonjakan penduduk, meningkatnya demand terhadap berbagai komoditas dan inflasi," urai Rahmad.

Deputi Gubernur BI Aida S Budiman mengatakan, proses suksesi kepemimpinan sangat penting, mengingat BI harus memastikan pertumbuhan ekonomi terjaga, inflasi terkendali, dan harga-harga kebutuhan terangkau.

"Suskesi yang dilakukan pada Semester I-2024 ini merupakan pengukuhan dan pengenalan Kepala Perwakilan BI Balikpapan yang baru," ujar Aida.

Aida mengungkapkan, Robi telah berkarir di BI lebih dari 20 tahun. Hal ini menjadikannya memiliki kemampuan dalam memastikan implementasi seluruh kegiatan BI.

"Ilmunya tinggi sekali, dan akan jadi mitra yang baik bapak ibu sekalian," cetus Ida.

Dalam pidatonya yang berlangsung selama 8 menit, Aida kembali menegaskan komitmen BI dalam perekonomian Indonesia tetap terjaga dan aman.

Baca juga: Karena IKN, Seat Penerbangan ke Balikpapan Susah Didapat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com